Wuaaa, saya baru beli salah satu eBook Travel Hemat-nya Agung Basuki!
Judul lengkapnya: "Travel Hemat: Panduan Praktis Bagaimana Merencanakan dan Melakukan Perjalanan Hemat Keliling Dunia", oleh Agung Basuki.
Pertamanya sih karena penasaran dengan isinya, karena kok kayanya di mana-mana tenar banget. Ditambah diiming-imingi kalimat pembuka di situsnya yang seperti ini:
Ingin jalan-jalan, liburan, pelesir, wisata, traveling ke luar negeri tapi bingung bagaimana melakukannya? Atau mungkin Anda merasa tidak punya cukup uang untuk merealisasikan mimpi travelling ke mancanegara?Perlu diketahui sebelumnya --seperti yang tertera pada biografi singkatnya-- Agung Basuki ini seorang pejalan asal Indonesia, yang kini dapat disebut sebagai professional traveler. Ia telah menyalurkan hobi jalan-jalannya selama sepuluh tahun dengan berkunjung ke 71 negara, 242 kota di 5 benua. Sounds awesome!
Tahukah Anda bahwa kini traveling ke luar negeri tidak lagi perlu mengeluarkan uang banyak! Bahwa merencanakan liburan ke luar negeri akan menjadi lebih mudah tanpa perlu bergantung pada orang lain!
Dan Anda TIDAK perlu menunggu jadi kaya terlebih dulu untuk bisa traveling ke luar negeri!
Untuk menekan biaya jalan-jalan semaksimal mungkin (bahkan hingga 100% GRATIS), Agung Basuki telah melakukan berbagai hal, mulai dengan menjadi pengajar bahasa Indonesia paruh waktu pada beberapa lembaga pendidikan dan biro perjalanan di beberapa negara Eropa, menekuni bisnis internet marketing, menjadi travel writer untuk berbagai media cetak dan elektronik di dalam dan luar negeri, mengambil kursus TEFL di Bangkok, hingga mengikuti program training dalam bidang cross-cultural communication di Singapura dan Swiss.
Agung Basuki telah menerbitkan beberapa eBook tentang bagaimana secara rinci merencanakan perjalanan hemat ke beberapa negara, dari negara-negara Asia (Kuala Lumpur - Singapore - Bangkok, Vietnam - Cambodia, Jepang, Korea) hingga negara-negara Eropa (Eropa 1, Eropa 2, Paris, Italy, Swiss, UK). Dan banyak lagi lainnya.
Hmmm, tampak meyakinkan.
Jadi penasaran kan?
Setelah berpikir lamaaa, akhirnya saya beli juga deh. Toh isinya tampak relevan dengan blog The Backpacker's Notes, yang juga memfokuskan pada "independent travel" & "budget travel" alias jalan-jalan murah.
Sekilas saya lihat "Travel Hemat" memang sarat dengan informasi perjalanan, dari tulisan inspirasional agar kita selalu semangat untuk melakukan perjalanan, bagaimana merencanakan perjalanan, hingga bagaimana menghasilkan uang saat kita sudah tiba di destinasi (sehingga biaya perjalanan pun tertutup). Semua informasi tampak lengkap ditulis di sini.
Rencananya "Travel Hemat" ini akan saya review secara objektif. Tapi tunggu ya, saya baca dulu eBooknya yang berisi 148 halaman ini. Banyak bo'! :D
0 comments:
Post a Comment